Wednesday, March 8, 2017

on Leave a Comment

Bolehkah mengucapkan selamat atau merayarakan tahun baru di luar tahun islam?

Salam
Semoga Ustadz selalu berada di dalam rahmat dan rida-Nya. Afwan ustadz, kalau mengucapkan selamat atau merayarakan tahun baru di luar tahun islam boleh tidak? Seperti sekarang kan tahun baru cina atau imlek, terus taun baru masehi, taun baru iran, taun baru jawa, dsb?
Syukron
SukaTunjukkan lebih banyak tanggapan
Komentari
Komentar

Sinar Agama Salam dan terimakasih pertanyaannya: Kalau nauruz (tahu baru Iran) sudah disahkan Makshumin as dan bahkan ada anjuran shalat-shalat sunnahnya. 

Kalau yang lainnya, mungkin:


a- Kalau maksud tahun barunya itu tidak berhubungannya ketuhanan mereka, misalnya tahun baru agama tertentu diperingati atau dijadikan tahun karena tuhan mereka memberkati atau turun ke bumi dan semacamnya; 

b- Kalau maksud tahun barunya itu tidak berhubungan dengan kesesatan mereka, misalnya tahun dijadikan tahun baru atau diperingati agar terhindar dari bahaya, mengokohkan iman, mendapatkan rejeki, mendapatkan berkah tuhan mereka, mendapatkan jodoh, mendapatkan hidayah, dan semacamnya;

c- Kalau maksud tahun barunya itu tidak berhubungan dengan penyalahan dan penyesatan agama Islam dan/atau bagian-bagiannya, seperti tauhih, kenabian, dan semacamnya;

d- Kalau maksud tahun barunya itu tidak berubungan dengan kesia-siaan seperti dansa dansi tuhan mereka, mabok-mabokan, dan semacamnya;

e- Kalau maksud tahun barunya itu untuk silaturrahim, berdoa pada Tuhan, bahagia karena bisa bercocok tanam lantara musim semi telah tiba, berkumpul bersama keluarga dan semacamnya yang dibolehkan dalam Islam persis seperti cerita Nauruz; 

MAKA MUNGKIN, mengucapkan selamat tahun baru tidak dipermasalahkan.

Pecinta Sinar Agama syukron ustadz atas jawaban dan penjelasannya....berarti kalau tahun baru masehi ga masalah ya ustadz selama menghindarkan diri dari acara-acara maksiyat...





Sumber : https://www.facebook.com/sinaragama/posts/1160575917389197




0 comments:

Post a Comment

Andika Karbala. Powered by Blogger.